SANGGAR TARI SMA SANTO PETRUS SIDIKALANG AKAN RAMAIKAN “LAKE TOBA TRADITIONAL MUSIC FESTIVAL 2.0”

Sanggar Tari SMA Santo Petrus Sidikalang akan turut meramaikan kegiatan Lake Toba Traditional Music Festival 2.0 yang dihelat oleh Kementrian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi bekerjasama dengan Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kab. Dairi yang akan dilaksanakan di Gedung Nasional Djauli Manik, Sidikalang pada tanggal 21-22 Mei 2022.
Adapun penampilan yang akan ditampilkan Sanggar Tari SMA Santo Petrus Sidikalang pada perhelatan seni dan budaya tingkat Nasional itu adalah tari tradisional yang dibawakan oleh siswa kelas X dan XI terdiri 8 (delapan) orang yakni Tania Pardede, Patricia Silalahi, Marta Situmorang, Enjel Sitanggang, Riska Silalahi, Joice Tampubolon, Jevanya Sihombing dan Putri Simbolon.
Tari yang akan dibawakan adalah tari tradisional dari 4 daerah di Kawasan Danau Toba yakni Dairi, Karo, Simalungun dan Pakpak Bharat.
“Kami merasa sangat bangga diundang dan diberikan kesempatan untuk mengisi acara pada kegiatan seni dan budaya ini. Untuk memastikan kami menampilkan yang terbaik, kami bahkan rutin melaksanakan latihan sepulang sekolah agar tidak mengganggu pembelajaran,” ujar Hiasintus Manalu, selaku guru pembina.
Hiasintus mengaku merasa sangat senang dapat menyebarkan pesan positif pentingnya peran generasi muda dalam menjaga dan melestarikan budaya tradisonal terutama budaya yang semakin jarang tampil dan dipelajari.
“Selain tari tradisional, SMA Santo Petrus Sidikalang juga mengirimkan kontingennya untuk mengikuti lomba merkelondang dan mernangen!” timpal Hiasintus Manalu. Merkelondang itu sendiri adalah sejenis alat musik tradisional suku Pakpak yang dimainkan dengan cara dipukul sementara Mernangen adalah sejenis kesenian bersenandung.

Lake Toba Traditional Music Festival 2.0
Seperti diketahui, Kementrian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi bekerjasama dengan Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kab. Dairi akan melaksanakan Pentas Budaya yang akan dilaksanakan di Gedung Nasional Djauli Manik, Sidikalang pada tanggal 21-22 Mei 2022.
Adapaun dalam kegiatan ini akan dilaksanakan berbagai perlombaan kesenian dan panggung rakyat hingga Pasa Geoparks yang dapat dinimkati oleh masyarakat umum.
Kegiatan ini nantinya diharapkan dapat meningkatkan animo masyarakat agar turut serta melestarikan bebagai budaya serta meningkatkan pariwisata khususnya di Kawasan Danau Toba. (red).

6 Komentar pada “SANGGAR TARI SMA SANTO PETRUS SIDIKALANG AKAN RAMAIKAN “LAKE TOBA TRADITIONAL MUSIC FESTIVAL 2.0””

  1. Sukses Selalu dan Tampilkan yang Terbaik
    Semangatt!

  2. Semoga dengan adanya kegiatan kegiatan seperti ini para generasi milenial semakin mencintai tradisi dan budayanya yang merupakan sebuah identitas dari setiap suku bangsa, karena generasi milenial skrang sudah banyak yg melupakan tradisi dan budayanya karena tergilas oleh kemajuan teknologi, sudah banyak generasi milenial skrang yg tidak tau gerakan tarian dari daerahnya tapi sangat mahir setiap gerakan joget tiktok.

  3. SMA Santo Petrus Sidikalang terbaik..!!

  4. Somoga saya di terima

  5. Belajar giat agar bisa membahagiakan org tua

  6. Kasih tutorialnya kak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.