Jumat/31 Mei 2024. SMA Santo Petrus Sidikalang,menyelenggarakan Panen Karya projek penguatan profil pelajar Pancasila. Acara pembukaan dimulai dari sambutan dari Bapak wakil kepala sekolah A. Sinaga S.Pd selaku Ketua Tim Penjamin Mutu Sekolah (TPMPS).Sambutan Bapak wakil kepala sekolah tim penjamin mutu mengingatkan kembali bahwa tujuan dari kurikulum yang terselenggara yaitu kurikulum Merdeka belajar tentang Projek Penguatan Pelajar Pancasila dan juga siswa/I SMA Santo Petrus mampu berprilaku Pancasila sesuai yang sudah dipelajari di Sekolah.
Kemudian dilanjutkan koordinator P5, yaitu Bapak R.Sembiring, S,Fil menyuguhkan bahwa thema panen raya ini adalam Gaya hidup berkelanjutan, kearifan lokal dan Berkhebinekaan global. Kemudian yang terakhir kata sambutan dari Bapak Kepala sekolah M.Situmorang S.Pd, menyampaikan bahwa acara ini bukan hanya sebatas seremonial pentas seni melainkan kita bisa menghargai secara keseluruhan budaya yang ada di Indonesia.
Kita mampu melihat budaya kita yang lebih unggul ternyata, masih ada kebudayaan orang lain ada sisi positif dan fundamental. Selain itu Konsep panen raya hari ini sudah sangat bagus dengan adanya stand setiap suku. Akan tetapi masih ada sedikit evaluasi yang harus dilaksanakan kedepannya.
Setelah itu dilanjutkan Pertunjukkan Seni dari setiap keberagaman suku Toba, Aceh, Bali, Sunda, Dayak, Jawa, Maluku. Kemudian dilanjutkan pameran makanan, karya tangan dari pemanfaatan sampah serta dari kearifan lokal makanan khas pakpak, yang diletakan dibelakang pentas Stand dari setiap suku-suku yang sudah ditentukan. Suasana panen karya sangatlah bagus dan peserta semangat mengikuti acara mulai dari awal hingga akhir.
Harapan kedepan siswa/i SMA Santo Petrus Mampu mengimplementasikan dengan baik nilai-nilai profil pelajar Pancasila.
Untuk itu semoga SMA Santo Petrus Sidikalang menjadi sekolah yang mampu memberikan implementasi yang Baik dalam menjalankan Pendidikan di Indonesia untuk mendorong peserta didik dimasa yang akan datang.